Pesona Pantai Pandawa di Pulau Bali

Pulau Bali Indonesia terkenal dengan pesona pantainya yang indah, jangan lewatkan Pantai Pandawa dengan pemandangan tebingnya yang eksotik.
Pesona Pantai Pandawa di Pulau Bali Indonesia

Berwisata ke pulau Bali memang sangat mengasyikan karena selain budaya yang menjadi daya tarik tersendiri, di sana kita dapat menikmati berbagai keindahan alam yang terjaga kelestariannya. Pulau yang terkenal sampai manca negara ini memiliki pantai-pantai indah untuk tempat berwisata ini, salah satunya adalah Pantai Pandawa.

Pantai dengan pasir putih ini berjarak sekitar 18 kilometer dari Bandara Ngurah Rai, tepatnya terletak di Desa Kutuh Kecamatan Kuta Selatan Kabupaten Badung Provinsi Bali. Lama perjalanan akan dipengaruhi oleh rute yang dilalui serta situasi dan kondisi jalannya, seperti kemacetan pada tempat-tempat tertentu dan jalan yang berkelok-kelok.

Ketika sesaat sebelum sampai di Pantai Pandawa Anda akan disuguhi pemandangan jalan diapit oleh tebing batu kapur yang tinggi. Ya karena untuk memudahkah akses transportasi menuju ke pantai ini, maka jalan dibuat dengan mengeruk bukit kapur sedemikian rupa sehingga menjadi suatu kesan yang menakjubkan nan eksotis.

Betapa tidak, karena saat melewatinya seperti berada pada belahan batu kapur yang menjulang tinggi pada samping kanan dan kiri jalan. Ini merupakan daya tarik tersendiri, selain pemandangan pantai yang indah di balik tebing itu. Ditambah lagi sebelum sampai di gardu loket pembayaran tiket masuk, di samping kiri tebing terdapat pahatan patung Dewi Kunti dan Pandawa Lima dengan ukuran yang cukup besar.

Pemandangan tebing yang menjulang tinggi ternyata juga nampak indah nan eksotis apabila dilihat dari pantai yang berada di ujung selatan pulau Bali ini. Namun setelah menginjakkan kaki di pantai, jangan hanya menikmati tebing tinggi yang terdapat tulisan “Pantai Pandawa” saja. Karena sekarang waktunya untuk menikmati keindahan pantainya.

Bersantai duduk di bawah payung sambil menikmati kelapa muda atau minuman lainnya. Jika lapar silakan pesan makanan, karena di sepanjang pantai ada terdapat warung-warung yang menjual berbagai jenis makanan. Namun payung besar dan kursi itu tidaklah gratis karena Anda harus menyewanya sebesar Rp. 50.000 (lima puluh ribu rupiah), dan mungkin seiring dengan berjalannya waktu bisa saja harganya akan naik.

Bagi yang tak ingin bersantai di bawah payung, silakan bermain pasir dan air laut karena memang sepertinya ada yang kurang jika berwisata ke pantai namun tidak berbasah-basahan bukan?

Anda dapat menikmati permainan watersport yaitu dengan menyewa kano, jangan khawatir jika tidak bisa berenang karena telah disediakan jaket pelampung. Jika tidak ingin bermain kano namun tak bisa berenang, maka dapat menyewa jaket pelampungnya saja.

Pesona Pantai Pandawa di Pulau Bali Indonesia

Itulah keindahan pantai yang dulu disebut dengan nama Pantai Kutuh oleh penduduk sekitarnya, jadi ketika Anda berkunjung ke pulau Bali jangan sampai Anda melewatkannya. Jangan khawatir sarana dan prasana di sana telah lengkap, termasuk tempat parkir yang luas. Jangan lupa untuk membeli cindera mata sebagai kenangan.

Semoga bermanfaat...

Baca juga :
Klik Desae Fashion atau Sae Galeri untuk melihat beragam produk menarik yang anda butuhkan.
Layanan pembelian disediakan oleh Shopee. Saat anda melakukan pembelian, memungkinkan bagi kami memperoleh komisi affiliasi.
Menulis dan berbagi sesuatu yang dapat bermanfaat itu menyenangkan.